MANFAAT POHON KELAPA
Dalam klasifikasi tumbuhan, pohon kelapa termasuk dalam genus : cocos dan species : nucifera. Pohon kelapa banyak manfaatnya ulai dari batang, daun dan buahnya, semua dapat dimanfaatkan. Selain itu pohon kelapa juga dijadikan logo “Pramuka” (Praja Muda Karana) . Mungkin sebagian dari kita sudah tau manfaat dari pohon kelapa, agar lebih jelas disini ada beberapa penjelasan dari manfaat pohon kelapa.
Ø Batang
Batang kelapa tua dapat dijadikan bahan bangunan, mebel, jembatan darurat, kerangka perahu dan kayu bakar. Batang yang benar-benar tua dan kering sangat tahan terhadap sengatan rayap. Kayu dari pohon kelapa yang dijadikan mebel dapat diserut sampai permukaannya licin dengan tekstur yang menarik . Batang kelapa dapat dimanfaatkan untuk membuat penopang genting rumah, biasanya pemanfaatan sebagai penopang genting masih ditemukan di desa-desa, selain itu batang kelapapun masih bisa digunakan sebagai perabot rumah tangga dan sebagainya.
Ø Daun
Daun kelapa dapat dibuat menjadi berbagai macam benda. Misalnya bingkai lemari, hiasan janur, keranjang sampah, sapu lidi, sarang ketupat, tatakan, dan tempat buah. Kita semua tau Daun kelapa sering digunakan untuk hiasan atau janur, sarang ketupat dan juga atap rumah. Tulang daun atau lidi dijadikan barang anyaman, sapu lidi dan tusuk daging (sate). Kemudian manggar atau pangkal pelepahnya dapat dimanfaatkan untuk membuat ragi dan gula. Sementara pelepah keringnya dapat dibuat kipas, sandal, tas tangan, dan topi. Sementara pucuk daunnya dapat dibuat makanan, seperti asinan.
Ø Buah
Banyak dari bagian buah merupakan bahan yang bermanfaat. Sabut kelapa yang telah dibuang gabusnya merupakan serat alami yang berharga mahal untuk pelapis jok dan kursi.
Ø Tempurung kelapa
Tempurung kelapa dapat dibakar langsung sebagai kayu bakar, atau diolah menjadi arang. Arang batok kelapa dapat digunakan sebagai kayu bakar biasa atau diolah menjadi arang aktif yang diperlukan oleh berbagai industri pengolahan.
Ø Daging kelapa
Daging kelapa merupakan bagian yang paling penting dari komoditi asal pohon kelapa. Daging kelapa yang cukup tua, diolah menjadi kelapa parut, santan, kopra, dan minyak goreng. Sedangkan daging kelapa muda dapat dijadikan campuran minuman cocktail dan dijadikan selai.
Ø Air kelapa
Air kelapa dapat dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan kecap dan sebagai media pada fermentasi nata de coco.
Ø Akar Kelapa
Akar kelapa dapat bermanfaat untuk kehidupan. Akar ini bisa dijadikan zat pewarna pada perabotan rumah tangga. Bisa juga dimanfaatkan untuk obat-obatan (dalam ukuran atau takaran tertentu).
Sedikit cerita mengenai pegalaman saya tentang manfaat pohon kelapa. Saya ingat sewaktu saya duduk dibangku Sekolah Dasar, didepan rumah saya tumbuh pohon kelapa yang cukup besar. Dulu saya sering membantu ayah saya untuk membuat sapu lidi dari tulang daun pohon kelapa, bukan hanya itu saya diajarkan cara membuat sarang ketupat dari daun kelapa. Santan kelapa yang kita kenal bermanfaat untuk masakan, tetapi juga bisa bermanfaat untuk pertumbuhan rambut kita. Dahulu sewaktu saya duduk dibangku Sekolah Dasar setiap 2 minggu sekali ibu saya selalu memberikan santan kelapa yang sudah jadi untuk rambut saya, kata ibu saya santan ini bermanfaat untuk pertumbuhan rambut dan menghitamkan rambut.
Sebagian dari kita khususnya wanita pasti sering mengeluh mengenai rambut yang sering bercabang dan merah, maka sebagian dari kita mewarnai rambut nya dengan cat warna hitam, sekarang tidak perlu repot untuk pergi kesalon untuk mewarnai rambut agar hitam. Disini ada cara alami yang manjur dengan harga yang ekomis, caranya kelapa yang sudah diparut atau yang sudah dijadikan santan dioleskan ke rambut mulai dari akar rambut sampai ke ujung rambut, lakukan sebelum kita tidur malam dan setelah bangun pagi cucilah rambut dan keramas. Cobalah 1 minggu 2 kali, dalam waktu 3 bulan rambut akan terlihat indah dan hitam alami.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar